Garda Oto mengadakan Customer Loyalty Award 2013 Asuransi Kendaraan Terbaik

http://infoberitajakarta.blogspot.com/
Jakarta - Siapa yang tak kenal kenal dengan Garda Oto  “Garda Oto selalu menempatkan kepuasan pelanggan sebagai hal yang utama dalam setiap pelayanan, sehingga hubungan dengan pelanggan berlangsung dengan baik dan saling menguntungkan. Hal ini yang terus kami pegang dari dulu,” tutur Mustika Wulandari.
Garda Oto kembali membuktikan diri sebagai asuransi mobil terbesar dan terbaik di Indonesia. Setelah melakukan beberapa inovasi di bidang asuransi kendaraan, termasuk salah satunya kerjasama dengan Bank Permata untuk menarik nasabah Bank tersebut menjadi pemegang polis, Garda Oto kembali diganjar penghargaan Customer Loyalty Award 2013 untuk kategori asuransi mobil.
Mustika Wulandari selaku Service Management Head Asuransi Astra, hadir menerima penghargaan tersebut yang berlangsung di Hotel Shangri La, Jakarta (18/12).
“Garda Oto selalu menempatkan kepuasan pelanggan sebagai hal yang utama dalam setiap pelayanan, sehingga hubungan dengan pelanggan berlangsung dengan baik dan saling menguntungkan. Hal ini yang terus kami pegang dari dulu,” tutur Mustika Wulandari.
Acara ini diselenggarakan oleh majalah SWA dan Hachiko sebagai Net Promoter Consultant dan untuk ke empat kalinya, Garda Oto berhasil membawa pulang penghargaan ini.
Survei Customer Loyalty ini merupakan gabungan dari hasil survei Net Promoter Score (NPS) dan survei turunannya Net Emotional Value (NEV) yang bertujuan mendeteksi pelanggan yang benar-benar merasa puas sehingga mereka memiliki kencenderungan melakukan pembelian kembali (repeat purchase) dan menjadi promoter sebuah merek.
Ada pun turunannya, survei NEV, bertujuan mendeteksi pengalaman mana yang paling mengesankan (menyentuh emosi) sehingga mempengaruhi tingkat kepuasan pelanggan. Garda Oto menjadi NPS leader dengan mendapat NPS sebesar 6,67% dan menjadi NEV leader dengan nilai NEV sebesar 6,924 atau yang terbaik di industri.
Melalui hasil survei ini, dapat dibuktikan bahwa hubungan antara perusahaan dan pelanggan yang tadinya bersifat transaksional bisa berubah menjadi emosional. Sehingga setiap perusahaan harus membangun hubungan emosional dengan pelanggan.
Mustika menuturkan bahwa penghargaan yang Garda Oto raih ini sebagai bukti bahwa dari hari ke hari pelanggan Garda Oto semakin bertambah dan mereka memiliki loyalitas yang tinggi terhadap Garda Oto, sehingga bersedia merekomendasikan Garda Oto kepada teman-temannya. (One)

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form